Obyek Wisata


Taman Laut Olele

Bagi penggila diving, serasa tidaklah lengkap jika belum menjelajahi dan menyelami Taman Laut Olele. Obyek wisata yang terletak di Desa Oluhuta Kecamatan Kabila Bone Kabupaten Bone Bolango Provinsi Gorontalo hanya berjarak + 20 km dari pusat Kota Gorontalo atau ibukota Provinsi Gorontalo.
Menuju ke Obyek wisata Olele dapat ditempuh dengan menggunakan angkutan darat. Berbagai angkutan darat tersedia, mulai dari rental mobil. Bentor kendaraan khas Gorontalo juga bersedia mengantarkan wisatawan menuju obyek wiata olele. Angkutan laut juga tersedia di Kelurahan Pohe Kota Gorontalo bagi mereka yang ingin memanfaatkan jasa angkutan laut menuju Olele. terdapat Goa Jin, beragam ikan hias dan biota lainnya serta terumbu karang.
Pemerintah Kabupaten Bone Bolango, telah menetapkan Olele sebagai Kawasan Konservasi Laut Daerah (KKLD). Tujuannya tidak lain untuk mejaga dan melestarikan biota laut endemik, terumbu karang serta keindahan bawah laut lainnya. Sehingga diharapkan potensi taman laut olele tetap akan terjaga dan lestari.
Pemerintah Desa dan Masyarakat Olele juga siap menyambut kedatangan para wisatawan dengan menampilkan berbagai kesenian tradisional. ***





Obyek Wisata Air Panas

Obyek wisata air panas yang terletak di Desa Lombongo Kecamatan Suwawa Tengah ini, menawarkan pemandangan menarik bagi pengunjungnya. Obyek wisata berada di kawasan Taman Nasional Bogani Nani Wartabone menawarkan fasilitas utama bak air panas, kolam renang baik untuk orang dewasa maupun anak-anak. Menariknya, kolam renang ini diisi dengan air panas yang bersumber dari Gunung Tilongkabila.

Masyarakat setempat, meyakini air panas yang ada di bak Lombogo memberikan bermacam khasiat bagi orang yang mandi di kolam tersebut. Khasiat yang diyakini masyarakat antara lain, mandi di bak air panas Lombongo dapat menyembuhkan berbagai penyakit.

Selain air panas, terdapat pula sungai dan air terjun di lokasi wisata alam ini. Bagi pengunjung yang suka tantangan dapat menikmati pemandangan alam sambil melakukan hiking ke lokasi air terjun yang jaraknya + 3 km dari pintu masuk obyek wisata lombongo. Tantangan akan semakin asyik mengingat lokasi obyek wisata yang terletak di dalam Kawasan Hutan Lindung Taman Nasional Bogani Nani Wartabone. ***



Air Terjun Taludaa

Air Terjun Permai Taludaa terletak di Desa Taludaa Kecamatan Bone Pantai Kabupaten Bone Bolango kurang lebih 65 Km dari Pusat Kota Gorontalo. Air terjun mempunyai ketinggian 42 m dan bentangan 15 m tersebut terdapat dalam kawasan hutan agrowisata seperti pohon durian, langsat, nangka dan pepohonan yang rindang dengan air yang bersih dan jernih. ***


Wasata Bahari
Wisata Pantai Uabanga, terletak di Desa Uabanga dan Desa Kaidundu Kec. Bone Pantai 38 Km dari Pusat Kota Gorontalo dengan kondisi laut yang bersih dan pasir putih yang memanjang 3 km.
Adapula obyek wisata pantai lainnya yang menyuguhkan pemandangan laut nan indah serta ramai di kunjungi masyarakat pada setiap akhir pekan adalah obyek wisata pantai Botutonuo Kecamatan Kabila Bone.***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar